Tak bisa dipungkiri, masih banyak masyarakat Indonesia yang berkeinginan untuk bisa berlibur ke Bali namun masih belum terwujud. Faktor biaya, waktu atau hal lainnya membuat masih banyak masyarkat Indonesia yang harus menunggu saat yang tepat untuk bisa setidaknya satu kali berlibur ke Bali.
Bagaimana pun, Bali memang tak bisa disangkal menjadi wisata nomor 1 di Indonesia hingga saat ini. Keindahan Bali bukan hanya menarik perhatian masyarakat lokal, ini juga menjadi buah bibir bagi banyak wisatawan internasional.
Bali merupakan daerah dengan mayoritas penduduknya beragama Hindu, ini sangat unik mengingat Indonesia secara keseluruhan berpenduduk mayoritas Islam.
Meskipun Bali memang bukan daerah dengan mayoritas penduduk Islam, tetapi untuk masalah makanan – kamu tidak perlu khawatir sulit untuk mencari makanan halal di Bali. Ada banyak sekali makanan halal yang bisa kamu cicipi saat berada di Bali.
Jika kamu mencari restoran halal dengan rasa yang enak, berikut beberapa rekomendasi dari kami untuk restoran atau tempat makan halal di Bali.
#1. Nasi Ayam Kedewatan Bu Mangku
Jika kamu berkunjung ke daerah Ubud, ada salah satu restoran halal yang sudah sangat terkenal di daerah tersebut. Adalah Nasi Ayam Kadewatan Bu Mangku yang sudah dikenal akan kelezatannya di daerah Ubud.
Selain menyajikan makanan lezat, yang lebih penting selain itu adalah restoran ini 100 persen halal dan bisa menjadi salah satu alternatif bagi wisatawan yang beragama Islam.
#2. Teba Café Jimbaran
Teba Cafe berada di daerah Jimbaran. Ada pun Jimbarang memang dikenal sebagai surganya seafood di Bali. Ada banyak sekali restoran halal yang ada di Jimbaran, tetapi jangan pernah melewatkan makanan dari Teba Cafe dengan bumbu yang maknyus.
#3. Bale Udang Mang Engking
Bagi kamu yang ingin mencicipi dan suka sekali udang, maka Bale Udang Mang Engking ini bisa menjadi pilihan yang wajib kamu coba.
Untuk menikmati makanan udang dari restoran ini, kamu bisa mengunjungi restoran tersebut baik di Kuta maupun Ubud.
#4. Ayam Betutu Men Tempeh, Gilimanuk
Ayam Betutu merupakan salah satu kuliner khas dari Bali. Rasa-rasanya jika ke Bali tidak mencicipi Ayam Betutu belum lengkap rasanya.
Nah, bagi kamu yang ingin mencoba salah satu makanan khas Bali tersebut, kamu bisa mengunjungi Ayam Betutu Men Tempeh yang berada di daerah Gilimanuk, Melaya dan Jembrana.
#5. Sop Ikan Warung Mak Beng
Warung Mak Beng ini merupakan salah satu tempat makan legendaris yang ada di Bali. Bagaimana tidak, sejak dibuka tahun 1941, restoran ini masih menjadi salah satu tempat kuliner favorit bagi masyarakat Bali maupun wisatawan yang ada disana.
Tempat makan ini selalu ramai karena memang dikenal memiliki makanan-makanan lezat. Beberapa makanan lezat yang menjadi favorit misalnya seperti Sop Ikan khas Warung Mak Beng. Lokasi dari tempat makan ini berada di pinggir pantai Sanur.
Masih banyak tempat makan halal yang juga menawarkan kelezatan lainnya. Tapi 5 rekomendasi dari kami ini bisa menjadi referensi bagi kamu yang ingin mencari makanan halal di Bali. Selamat mencoba!